-->
  • 7 SEKOLAH KEDINASAN MILIK KEMENTERIAN PERTANIAN

     7 SEKOLAH KEDINASAN MILIK KEMENTERIAN PERTANIAN

    Sekolah kedinasan milik kementerian pertanian ini ada 7 yang di mana tersebar di seluruh Indonesia. sekolah kedinasan miliki kementerian pertanian ini merupakan sekolah vokasi pertanian. Lulusanya bergelar diploma 2, 3 dan diploma 4. Karena sekolah milik kementerian pertenian tentunya semua jurusan di kampus ini adalah jurusan pertanian dan peternakan, sedangkan untuk program studynya baru yang beragam mulai dari program studi penyuluhan pertanian berkelanjutan sampai dengan program studi alat mesin pertanian, ada juga program studi agribisnis ternak dan ada program studi pakan ternak. untuk mengetahui lebih lanjut mengenai jurusan polangtan dan pepi bisa mengunjungi website kampus masing-masing ya dan kalau masih bingung dimana saja sih sekolah kedinasan miliki kementerian pertanian berikut ini tempatnya:

    1. POLITEKNIK PEMBANGUNAN PERTANIAN MEDAN

    Politeknik Pembangunan pertanian medan atau yang sering disingkat POLBANGTAN MEDAN ini terletak di medan tepatnya di jl. Binjai KM. 10 Tromol Pos 18 Medan 20002 Sumatera Utara. Untuk mengetahui lebih jauh lagi tentang polbangtan medan bisa di klik link ini Polbangtan Medan 

    2. POLITEKNIK PEMBANGUNAN PERTANIAN BOGOR

    Politeknik Pembangunan Pertanian Bogor seriang disingkat Polbangtan Bogor, Kampus Polbangtan Bogor ini terletak di dua tempat untuk kampus 2 itu berada di desa Cinagara Kabupaten Bogor dan sedangkan untuk kampus utama itu terletak di Kelurahan Pasirjaya Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. untuk mengetahuan lebih jauh tentang polbangtan bogor bisa kunjungi website polbangtan Bogor https://polbangtan-bogor.ac.id/ 

    3. POLITEKNIK PEMBANGUNAN PERTANIAN YOGYAKARTA-MAGELANG

    Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta-Magelang seriang disingkat Polbangtan Yoma, Kampus Polbangtan Yoma ini terletak di dua tempat untuk jurusan peternakan terletak di magelang dan untuk jurusan pertanian ada di kota yogyakarta. untuk mengetahuan lebih jauh tentang polbangtan Yoma bisa kunjungi website polbangtan yoma. https://polbangtanyoma.ac.id/

    4. POLITEKNIK PEMBANGUNAN PERTANIAN MALANG

    Politeknik Pembangunan Pertanian Malang sering disingkat Polbangtan Malang, Polbangtan malang terletak di kecamatan singosari kabupaten malang. Untuk jurusan di polbangtan malang terdapat dua jurusan yaitu peternakan dan pertanian sedangkan untuk program study unggulan dari polbangtan malang adalah penyuluhan Pertanian Berkelanjutan, Penyuluhan peternakan dan kesejahteraan hewan setra Program Study Agribisnis peternakan untuk mengetahuan lebih jauh tentang polbangtan malang bisa kunjungi website polbangtan malang https://polbangtanmalang.ac.id/

    5. POLITEKNIK PEMBANGUNAN PERTANIAN GOWA

    Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa sering disingkat Polbangtan Gowa, Kampus Polbangtan Gowa ini terletak di dua tempat untuk kampus satu terletak di kabupaten Gowa dan sedangkan untuk kampus 2 terletak di kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Jurusan di polbangtan Gowa ini ada jurusan peternakan dan pertanian. untuk mengetahuan lebih jauh tentang polbangtan Gowa bisa kunjungi website polbangtan Gowa https://polbangtan-gowa.ac.id/

    6. POLITEKNIK PEMBANGUNAN PERTANIAN MANOKWARI

    Politeknik Pembangunan Pertanian Manokwari sering disingkat Polbangtan Manokwari, Polbangtan manokwari terletak di manokwari barat kabupaten manokwari. Untuk jurusan di polbangtan manokwari terdapat dua jurusan yaitu peternakan dan pertanian sedangkan untuk program study unggulan dari polbangtan manokwari adalah penyuluhan Pertanian Berkelanjutan, Penyuluhan peternakan dan kesejahteraan hewan setra Program Study Teknologi Produksi tanaman Perkebunan untuk mengetahuan lebih jauh tentang polbangtan manokwari bisa kunjungi website polbangtan manokwari https://polbangtanmanokwari.ac.id/


    6. POLITEKNIK ENJINIRING PERTANIAN INDONESIA

    Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia sering disingkat PEPI, merupakan sekolah kedinasan yang paling terkhir berdiri di resminkan sekitar tahun 2019. Dengan program studi teknik tata kelola air, teknik pengolahan hasil pertanian, dan teknik mekanisasi pertanian diharapkan mampu menjawab berbagai persoalan SDM disektor pertanian.  PEPI berlokasi  di Serpong, yakni di Desa Pagedangan Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, berdampingan dengan Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian (BBP Mektan). Untuk mengetahui jauh tentang Pepi yuk kepoin Website Pepi di https://pepi.ac.id/
    Nah itu tadi Tujuh Sekolah kedinasan Milik kementerian pertanian. iya semua sekolah kedinasan kementerian pertanian ini memiliki sistem pendidikan yang sama dengan sistem pendidikan sekolah vokasi dimana praktik porsisnya lebih banyak dari pada teori. iya sekolah kedinasan milik kementerian pertanian ini merupakan sekolah kedinasan yang sistem asrama ya. jadi setiap mahasiswa yang masuk atau menempu pendidikan di kampus kementerian pertanian ini wajib tinggal di asrama. selain wajib tinggal di asrama juga mahasiswa di latih untuk disiplin dalam menjalakan aktivitas sehari-hari.
    sekolah ini pasti mahal? sekolah kedinasan kementerian pertanian ini semuanya biaya pendidikan gratis, bahkan kita mendapat biaya hidup seperti tempat tinggal, makan tiga kali sehari, uang praktik dan bahkan modal usaha jika kita akan melakukan usaha di bidang pertanian. Jadi siapa yang berminat di sekolah kedinasan kementerian pertanian, untuk jalur pendaftrannya ada banyak loh ada 4 jalur pendaftaran. jalur pendaftaran sekolah kedinasan kementerian pertanian ada jalur undangan, jalur umum, jalur anak petani berpestasi, dan ada jalur prestasi.
  • You might also like

    No comments:

    Post a Comment

Pengikut

Powered by Blogger.