Buah mengkudu (Morinda citrifolia) atau pace sudah dikenal sebagai buah berkhasiat obat sejak 2000 tahun yang lalu. Penduduk daratan Cina dan India yang pertama kali memanfaatkan khasiat buah mengkudu, selanjutnya pengetahuan ini menyebar ke Australia, Tahiti, Kanada, Malaysia dan Indonesia.
buah mengkudu |
Tanaman mengkudu (Morinda citrifolia L.) memiliki ciri umum yaitu pohon dengan tinggi 4-6 meter. Batang berkelok-kelok, dahan kaku, kulit berwarna coklat keabu-abuan dan tidak berbulu.Daun tebal berwarna hijau, berbentuk jorong lanset dengan ukuran 15-50 x 5-17 cm, tepi daun rata, serat daun menyirip dan tidak berbulu. Akar tanaman mengkudu berwarna coklat kehitaman dan merupakan akar tunggang. Bunga tanaman mengkudu yang masih kuncup berwarna hijau, saat mengembang akan berubah menjadi berwarna putih dan harum. Buah mengkudu berbentuk bulat lonjong dengan diameter mencapai 7,5-10 cm, permukaan terbagi dalam sel-sel polygonal berbintik-bintik. Buah mengkudu muda berwarna hijau, saat tua warna akan berubah menjadi kuning. Buah yang matang akan berwarna putih transparan dan lunak. Aroma buah mengkudu (Morinda citrifolia L.) seperti keju busuk karena percampuran asam kaprik dan asam kaproat.
No comments:
Post a Comment